Cikarang Barat, | BEKASIHARIINI.CLICK | – Kapolsek Cikarang Barat, AKP Tri Baskoro Bintang Wijaya, S.I.K, M.H., memberikan bantuan kursi roda dan sembako kepada warga yang sakit karena stroke.
Bantuan ini diberikan langsung kepada Bapak Annas Fransiscus Jouharta Sihotang, warga Perumahan Mustika Wanasari Blok A No. 35, RT. 001/038, Kelurahan Wanasari, Kecamatan Cibitung, pada Jum’at (7/3/2025).
“Pemberian bantuan ini merupakan bentuk kepedulian Polsek Cikarang Barat kepada masyarakat, dan diharapkan dapat bermanfaat serta membantu Bapak Annas untuk beraktifitas lebih baik.” kata Kapolsek.
Sosok Bapak Annas, yang berusia 50 tahun, telah menderita sakit stroke selama 1 tahun, dan sebelumnya juga menderita penyakit gula (diabetes). Saat ini, beliau masih menjalani pengobatan medis dan terapi.
Kemudian, Pihak keluarga Bapak Annas juga mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Polsek Cikarang Barat.
Kegiatan Bakti Sosial ini merupakan Wujud Komitmen nyata dari Polri dengan kepedulian dan membantu antara Polsek Cikarang Barat dengan masyarakat dapat menambahkan sinergitas bersama.