4.9 C
New York
Jumat, Maret 14, 2025

Buy now

spot_img

Polsek Cikarang Barat Ambil langkah Cepat selesaikan Konflik dan Mediasi Antara Ormas GMPI dan Padepokan Pandan Ireng

Cikarang Barat, | Bekasihariini.click | – Mediasi antara Ormas GMPI Kab. Bekasi dan Padepokan Pandan Ireng Kab. Bekasi yang dilaksanakan di Aula Polsek Cikarang Barat, Jl. Imam Bonjol, Kel. Telaga Asih, Kec. Cikarang Barat, Kab. Bekasi, berjalan dengan sukses. Jum’at (21/02/25).

Kegiatan mediasi ini dihadiri oleh AKP Tri Baskoro Bintang W.S.I.K., M.H. (Kapolsek Cikarang Barat), M. Agus Alias Idol (Ketua DPD GMPI Kab. Bekasi), Koko Sulaeman (Ketua Padepokan Pandan Ireng Kab. Bekasi), dan lain-lain.

Dalam kesempatan ini, Kapolsek Cikarang Barat menyampaikan bahwa kegiatan mediasi ini bertujuan untuk menyelesaikan kesalah pahaman antara Ormas GMPI dan Padepokan Pandan Ireng.

“Jadi M. Agus Alias Idol (Ketua DPD GMPI Kab. Bekasi) menyampaikan bahwa kesalahpahaman antara GMPI dan Padepokan Pandan Ireng berawal dari adanya proposal yang masuk ke PT. Chemicon.” Jelasnya.

Kemudian, Koko Sulaeman (Ketua Padepokan Pandan Ireng Kab. Bekasi) menyampaikan bahwa tujuan dari Padepokan Pandan Ireng adalah untuk bertemu dan duduk bersama dengan GMPI, bukan untuk merebut atau mengambil hak yang bukan milik mereka.

Adapun dari Hasil mediasi ini adalah kesepakatan damai antara Ormas GMPI dan Padepokan Pandan Ireng, yang dibuat tanpa ada paksaan dari pihak manapun.

Dengan adanya kegiatan Mediasi ini dapat meningkatkan keamanan dan ketertiban di Kab. Bekasi, serta memperkuat hubungan antara Ormas GMPI dan Padepokan Pandan Ireng.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles